Peran Aktif Babinsa Koramil 1008-06/Banua Lawas Tingkatkan Ketahanan Pangan

    Peran Aktif Babinsa Koramil 1008-06/Banua Lawas Tingkatkan Ketahanan Pangan
    Peran Aktif Babinsa Koramil 1008-06/Banua Lawas Tingkatkan Ketahanan Pangan

    TABALONG. Babinsa Koramil 1008-06/Banua Lawas Koptu Marselius mendampingi Petani dalam mengsukseskan Ketahanan Pangan dengan secara rutin melakukan monitoring serta melaksanakan pendampingan di wilayah binaan. 

    Seperti kemarin, Senin (29/08) Melaksanakan monitoring dan pendampingan Ketahanan Pangan tanaman padi di Surian Kecamata Banua Lawas. 

    Danramil 1008-06/Banua Lawas Kapten Inf Fendri mengatakan, Kepedulian para Babinsa membantu petani merupakan bagian dari tugas pendampingan dalam pelaksanaan program Upaya Khusus (Upsus), dalam mewujudkan Ketahanan Pangan (Hanpangan). 

    Lanjut Fendri, kami berharap sinergitas terus terjaga, antara Babinsa dengan kelompok tani saling bekerja sama. Dengan tujuan yang sama meningkatkan hasil panen dan mensukseskan program pemerintah Ketahanan Pangan. 

    Sementara itu, Koptu Marselius menceritakan pendampingan yang dilakukan dimulai dari pengolahan lahan, penanaman, pemupukan, pengendalihan hama dan panen padi bersama kelompok tani maupun dinas pertanian setempat. 

    "Tidak hanya saat panen, kami menyempatkan diri untuk turun langsung ke lahan mendampingi petani sejak tahap pengolahan lahan, tanam, pemupukan,  pemeliharaan juga" jelas Marselius. (Pendim1008)

    tablong
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 06/Banua Lawas Jadi Juri...

    Artikel Berikutnya

    Isi Kegiatan PBAK, Pasi Ops Kodim 1008/Tbg...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa

    Ikuti Kami